Toyota Prius Plug-In 2012 Laris Manis
Toyota Prius plug-in
LOS ANGELES – Toyota Prius Plug-in Hybrid 2012 menjadi kendaraan ketiga paling laris di Amerika Serikat.
Berdasarkan data penjualan mobil di AS pada Maret dan April lalu, Prius Plug-in ini hanya bertahan selama lima hari di diler Toyota, dan langsung dibawa pulang konsumen.
Berdasarkan data penjualan mobil di AS pada Maret dan April lalu, Prius Plug-in ini hanya bertahan selama lima hari di diler Toyota, dan langsung dibawa pulang konsumen.
Pada Maret lalu, Toyota Prius menjadi kendaraan nomor dua paling laris di Amerika serikat. Sayang pada April lalu, Prius harus merosot ke nomor tiga setelah BMW X3 model 2013 dan BMW X5 2013.
Sejak pertama kali diluncurkan pada Februari, tercatat sampai April lalu Toyota sudah melepas 2.552 unit Prius model Plug-in. Prius menjadi pemimpin di antara varian hybrid plug-in lainnya.
Pada April lalu, Toyota melepas model Prius sebanyak 1.654 unit, mengungguli varian muscle car dari Ford, Mustang 2012.
Toyota Amerika Serikat memang mengakui tingginya permintaan buat Toyota Prius Plug-in Hybrid 2012. Hanya butuh tiga bulan saja, Prius 2012 ini langsung mendapat sambutan dari konsumen AS.